banner 728x250

IMM Kota Makassar Bagikan Bantuan ke 3 Kabupaten Korban Bencana Alam Sulsel

MAKASSAR, ENEWSINDONESIA.COM – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Makassar Bidang SPM Kota Makassar dan IMM Social Care yang lebih dikenal dengan sebutan ISC, terjun langsung memberikan bantuan ke lokasi bencana di tiga kabupaten terdampak bencana alam yang ada di Sulawesi Selatan, Selasa (13 Julli 2021).

Adapun daerah yang terdampak banjir beberapa hari yang lalu yaitu: Kabupaten Jeneponto, Bantaeng, dan Sinjai.

Ilham selaku kader ISC menyampaikan, Kita harus terlibat langsung dalam kegiatan seperti ini untuk memberikan bantuan kepada masyarakat, baik berupa materi atau motivasi untuk korban bencana.

“Hal ini merupakan tanggung jawab sebagai kader IMM.
Kegiatan yang kami lakukan itu selama 1 hari, jadi kita tour kemanusiaan dari Jeneponto, Bantaeng dan terakhir di Sinjai,” utur Ilham.

Sementara, Rusliadi Ketua bidang SPM Kota Makassar mengucapkan terimakasih kepada donatur.

“Kami berterima kasih kepada seluruh donatur yang telah memberikan sumbangsihnya, semoga kedepan aksi sosial seperti ini terus berjalan dengan baik,” katanya.

“Harapan kami adalah semoga kita dijauhkan dari bencana serta kader IMM harus menjadi garda terdepan dalam setiap agenda kemanusiaan,” pungkasnya.

Penulis/Reporter: Kambel

banner 728x250

banner 728x250

     

Tinggalkan Balasan