JAKARTA •• Kepadatan penumpang KRL di stasiun Manggarai dan Juanda telah terurai sore tadi. Hal itu dibenarkan Kapolsek Tebet Kompol Murodih dalam keterangannya, Sabtu (5/10/2024).
“Pihak pengamanan Stasiun Manggarai telah mengurai penumpang KRL tersebut,” kata Murodhin.
Murodhin mengungkapkan, penyebab penumpukan penumpang hingga desak-desakan adalah imbas promosi tarif Rp 1 per penumpang dalam menyambut HUT ke-79 TNI di Monas, Jakarta Pusat.
Kondisi itu membuat warga antusias untuk menaiki transportasi umum, khususnya ingin melihat HUT Ke-79 TNI di Monas, yang menyajikan atraksi alutsista dan penampilan konser berbagai band ternama.
Jurnalis: Abdul Gafur