SOSIAL  

Demi Sesuap Nasi di Sisa hidupnya, Pria Tua di Pemalang jual Tangga Bambu

ENEWSINDONESIA.COM, Pemalang – Adalah Dirham(65),seorang warga Dukuh lumpang, Bantarbolang, Kabupaten Pemalang, Jawa tengah.

Menghabiskan sisa hidupnya dengan membuat tangga bambu sebagai kesibukan sekaligus mata pencahariannya mencari nafkah.

   
 

Lelaki tua yang mempunyai dua orang anak dan seorang anak angkat ini sudah lama di tinggal istrinya beberapa tahun silam. Istri yang menemani selama berpuluh tahun lamanya meninggalkan Dirham untuk selamanya.

Tinggallah kini dia hanya ditemani seorang anak laki – lakinya yang mengidap gangguan jiwa.

Menurut penuturan seorang tetangganya bernama Halim, pak Dirham kerja serabutan terkadang memecah batu di sungai untuk kemudian pecahan batu tersebut di jual sebagai material bangunan, tetapi punya kegiatan tetap yaitu membuat Tangga dari belahan bambu.

Masih menurut Halim, dengan kehidupan sosial yang kurang mampu berkaitan dengan kondisi kehidupan ekonominya, pihak Pemerintahan desa Bantar Bolang, beberapa tahun yang lalu, pernah memberikan bantuan buat memperbaiki tempat tinggal pak Dirham.

“Akan tetapi masalah mata pencaharian beliau sangat kasihan kehidupan ekonominya mas,” kata Halim.

Anak yang satu di jakarta merantau jarang kirim duit, sedangkan anak angkatnya, dia berat dengan tanggungan beban kebutuhan rumah tangga nya sendiri.

Di akhir wawancaranya dengan awak media, Halim berharap ada pemberitahuan keadaan pak Dirham melalui pemberitaan media, sehingga pihak – pihak terkait dalam masalah tersebut, bisa turun tangan, membantu kehidupan pak Dirham.

banner 728x250    banner 728x250  
Editor: Abdul Muhaimin

Respon (1)

Tinggalkan Balasan