PEMILU  

KPU Tetapkan 587777 DPT di Bone, Ini Rinciannya

Tangkapan layar file pdf hasil pleno penentuan TPS dan DPT di Bone. (Red)

ENEWSINDONESIA.COM, BONE — Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) pada Pemilu 2024 sebanyak 204.807.222 pemilih.

Hal ini diputuskan KPU dalam Rapat Pleno Terbuka rekapitulasi daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta, Minggu (2/7/2023).

     
 

“Dengan jumlah laki-laki dan perempuan 204.807.222. Bapak ibu sekalian, itu lah rekapitulasi daftar pemilih tetap untuk Pemilu 2024 oleh KPU,” kata Komisioner KPU RI Betty Epsilon Idroos saat membacakan hasil keputusan DPT Pemilu 2024.

Betty menjelaskan total jumlah DPT itu terdiri dari jumlah pemilih laki-laki sebanyak 102.218.503 orang, dan pemilih perempuan sebanyak 102.588.719 orang.

“Jumlah TPS di dalam negeri sebanyak 820.161,” kata Betty.

Betty juga merinci sebanyak 1.750.474 pemilih berada di luar negeri yang tersebar di 128 negara perwakilan.

“TPSLN, KSK Dan Pos ditetapkan sebanyak 3.059,” kata dia.

Sementara, di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) ditetapkan jumlah DPT sebanyak 587777.

“Dengan jumlah laki-laki sebanyak 281448 dan perempuan sebanyak 306328 dan jumlah TPS sebanyak 2270,” kata Ketua KPU Bone, Yusran Tajuddin, Ahad (19/11/2023).

Berikut rincian jumlah DPT dan TPS di Kabupaten Bone, silakan klik tautan di bawah:

REKAP PLENO DPT SE KAB. BONE
banner 728x250    banner 728x250  
Penulis: Abdul MuhaiminEditor: Awi

Tinggalkan Balasan