banner 728x250   banner 728x250  

Perbaiaki Sektor Pendidikan, DPRD Sulbar Berkunjung Kesejumlah Sekolah di Polman

KOmisi IV DPRD Sulbar Berkunjung ke Sejumlah Sekolah SMA, SMK dan SLB di Polman

Enewsindonesia.com, Polman – Komisi IV DPRD Sulbar melakukan kunjungan ke beberapa sekolah SMA, SMK serta SLB di Kabupaten Polman, Sabtu (21/5/2022).

Kunjungan tersebut di pimpin lansung oleh Ketua Komisi IV Marigun Rasyid bersama Wakil Ketua Komisi IV Hatta Kainang dan beberapa anggota Komisi IV lainnya.

banner 728x250   banner 728x250

Kunjungan tersebut untuk memastikan anggaran tahun 2022 sudah terealisasi serta mendengar persoalan yang mungkin biasa terjadi di sekolah-sekolah di Sulbar.

Kami rombongan Komisi IV menemukan berbagai masalah di beberapa SMA di Polman. Seperti pelaksanaan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2022 yang belum berjalan untuk sekolah SMK swasta, pengawas sekolah yang tidak didukung anggaran yang memadai serta minimnya fasilitas.

“Ada beberapa masalah yang kita temukan di sekolah. Seperti DAK yang belum berjalan di SMK swasta, kesejahteraan pengawas sekolah, minimnya kompetensi guru, penyaluran dana BOS tidak lancar dan keluhan cabang dinas yang tidak Nampak kinerjanya akibat keterbatasan anggaran serta beberapa permasalahan-permasalahan lainnya,” ungkap Marigun.

Dari berbagai persoalan tersebut, maka kami komisi IV DPRD Sulbar akan memanggil Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sulbar untuk dimintai penjelasan.

“Dalam waktu dekat kita akan RDP (Rapat Dengar Pendapat) dengan Disdikbud Sulbar untuk mengurai persoalannya dan segera mendapatkan solusinya agar mutu pendidikan di Sulbar lebih berkualitas,” ujar Politisi Partai Golkar.  |* ADV.

Tinggalkan Balasan

error: waiittt