Enewsindonesia.com, Mamuju : Dinas Perdagangan (Disdag) Mamuju merelokasi sekira seratus pedagang, di Pasar Regional Mamuju, Kamis 21 November 2019.
Relokasi dilakukan sebab pasar tersebut hendak direhab. Para pedagang kemudian dipindahkan ke bagian belakang gedung pasar modern. Lokasinya masih di sekitar Pasar Regional Mamuju.
“Tak hanya penjual ikan, sebagian penjual campuran, dan sayur juga kami pindahkan ke sini,” kata Kepala Bidang Penguatan, Pengawasan Sarana dan Distribusi Disdag Mamuju, Muhammad Taslim.
Penetapan lokasi sementara berdasarkan analisis Disdag. Menurut Taslim, tempat dipilih berada di tepi jalan. Sangat strategis bagi warga yang ingin berbelanja.
“Sehingga memudahkan warga untuk membeli ikan dan sayur. Mohon dimaklumi karena bangunan Pasar Regional akan kami renovasi agar lebih representatif,” tandasnya.
Reporter Habsi M