Enewsindonesia.com, Jakarta – Penyaluran Alat Pelindung Diri (APD), akan disalurkan oleh Kementrian Perhubungan RI (Kemenhub) kepada para dokter dan petugas medis yang berada di daerah pelosok Indonesia dengan menggunakan kapal tol laut.
Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Wisnu Handoko mengatakan, untuk sementara tol laut bisa digunakan untuk penyaluran peralatan dan perlengkapan medis, karena selama ini peran tol laut menjadi tumpuan pengiriman logistik khususnya ke daerah Tertinggal, Terpencil, Terluar (3T) dan Perbatasan.
” Kita bisa manfaatkan Tol Laut untuk membantu distribusi barang di tengah pandemi Covid-19. Kami juga sudah menggratiskan pendistribusian Alat Pelindung Diri (APD) ke Tahuna, Sulawesi Utara,” Ungkap Wisnu dalam keterangan persnya, Selasa, 7 April 2020
Lanjut Wisnu, kami akan segera mengirimkan Alat Pelindung Diri berupa pelindung wajah, masker, penutup kepala, penutup telinga, kacamata pelindung,, sarung tangan, dan sepatu pelindung kaki serta jas lab. Seluruh Alat Peelindung Diri tersebut akan dikirimkan menggunakan kapal laut.
“Sejumlah arus logistik mestinya sudah sampai ke beberapa daerah, tapi karena adanya penyebaran Covid-19 ini sehingga kapal penumpang dibatasi masuk ke bebrapa wilayah dan pengiriman logistik Alat Pelindung Diri (APD) terhambat,” paparnya
“Semoga kita semua diberikan kekuatan dan kesehatan dalam menghadapi ujian ini, dan semoga wabah virus corona dapat segera berakhir,” tutupnya. (HW)