Akibat Korsleting Listrik, Rumah Warga di Bone Ludes Dilahap Sijago Merah

ENEWSINDONESIA.COM, BONE – Kamis, (11/2/2021) sekitar pukul 21:06 Wita telah terjadi kebakaran di Dusun Palattae, Kelurahan Pompanua, Kecamatan Ajangale, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Si jago merah melahap habis sebuah rumah panggung milik Ibrahim. Penyebab kebakaran diduga korsleting arus listrik. Kebakaran ini tidak menimbulkan korban jiwa namun kerugian materil mencapai puluhan juta rupiah.

     
 

Api sempat meluas ke rumah tetangga, beruntung beberapa unit mobil pemadam kebakaran cepat tiba di lokasi. Beberapa unit pemadam kebakaran datang langsung dari tiga Kabupaten, Wajo, Soppeng dan Bone mengingat lokasi kebakaran berbatasan langsung dari tiga Kabupaten tersebut.

Zulkifli korban kebakaran tersebut yang merupakan anak dari Ibrahim mengungkapkan bahwa kebakaran diawali dari percikan api.

 

“Awalnya kilometer listrik sempat ‘latto’ (Jetrek), kemudian timbul percikan api dan terbang ke motor di bawa rumah, saat itulah api membesar,” ungkap Zulkifli saat di konfirmasi Enewsindonesia.com di lokasi kejadian.

Diketahui, pemilik rumah disamping lokasi adalah pusat tv kabel se Kecematan Pompanua bahkan sampai keluar Kecamatan.

“Kagetki tadi, sementara menonton tiba-tiba hilang siaran tv, ternyata ada kebakaran di samping rumahnya pemilik tv kabel, bahkan sempatmi namakan sedikit,” jelas Ardi salah satu warga Pompanua.

banner 728x250    banner 728x250  

Tinggalkan Balasan