Kejaksaan Negeri Majene Gelar Silaturahmi bersama Wartawan di Sulbar

ENEWSINDONESIA.COM, MAJENE – Sejumlah wartawan dari berbagai media bertemu dan bersilaturrahmi dengan kepala Kejaksaan Negeri Majene, Sulawesi Barat yang baru Beny Siswanto, SH.,MH, pada hari Kamis 15-9-2022 di salah satu warkop di Kabupaten Majene.

Dalam pertemuan tersebut Beny menyampaikan agar kejaksaan dan wartawan selalu bersinergi dalam menjalankan tugas terutama informasi dalam urusan tindak pidana mengingat bahwa kejaksaan adalah profesi yang memang ditugaskan dalam hal penegakan hukum dan tuntutan.

Menurutnya, tanpa kerja sama dari media dirinya bersama dan jajaran tidak ada apa-apanya.

Kata dia, adanya pendapat awam di luar sana yang mengatakan bahwa hukum tajam kebawah tumpul ke atas dibantah dan dirubah menjadi tajam ke atas humanis ke bawah.

“Segala perbuatan melawan hukum jika ancamannya di bawah lima tahun akan diupayakan jalur restrorative justice sepanjang pelakunya baru pertama kali melakukan dan adanya perdamaian antara kedua belah pihak,” katanya.

Beny kemudian menambahkan bahwa dirinya dan jajarannya akan memprogramkan untuk coffe morning atau menggelar silaturrahmi dengan awak media sebulan sekali bila berkesempatan luang.

Acara kemudianpun dilanjutkan dan sesi tanya jawab dan makan siang bersama.

     
Penulis: Arfan RenaldiEditor: Abdul Muhaimin

Tinggalkan Balasan