ENEWSINDONESIA.COM – Setelah menghebohkan publik dan menjadi tending topik di media sosial akibat ulahnya, Kini artis dan selebgram Dinar Candy di amankan Kepolisian Polda Metro Jaya, pada Rabu (04/08/2021) malam.
Sebelum aksi vulgar yang berujung dinar candy dipolisikan, artis yang bernama asli Dinar Miswari tersebut mengaku mengalami stress karena PPKM diperpanjang pada 09 Agustus 2021 dan akan melakukan aksi turun kejalan dengan berpakaian bikini.
Berselang bererapa hari kemudian Dinar Candy yang juga DJ itu membuktikan unggahannya dengan turun kejalan berpakaian bikini seksi berwarna merah muda sembari membawa papan bertulisan saya Stress karena PPKM diperpanjang.
Aksi vulgarnya pun diabadikan dalam vidio yang berdurasi tidak cukup 1 menit melalui akun instagramnya dan sontak kembali menghebohkan publik dan jagad maya.
Tak lama berselang, aksi vulgar yang tak patut dicontoh tersebut berbuntut panjang dengan diamankannya artis kelahiran Bandung tersebut.
Melalui keterangan Pers, Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa artis DJ Dinar candy telah diamankan dikepolisian sekitar pukul 21.30 WIB malam dijalan Fatmawati, Jakarta Selatan.
“Kita amankan dan kita bawa ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk diambil keterangan vidionya di media sosial instagram milik dinar candy,” dikutip dari Ytube Star Story.
Selain mengambil keterangan vidio DC, kepolisian juga mengamankan HP yang dipakai untuk merekam aksi vulgar tersebut yang dilakukan tidak lain dari Adik Dinar Candy sendiri.