banner 728x250

Kunjungi Perbatasan Polman-Majene, Syamsul Samad Apresiasi Kinerja TNI/Polri dan Relawan

Photo Syamsul Samad bersama Anggota DPRD Sulbar lainnya Saat mengunjungi Tim relawan Covid-19 di Perbatasan Majene-Polman |Enewsindonesia.com

EnewsIndonesia.com, Polman – Kini Perbatasan Polewali Mandar dan Majene dijaga ketat oleh pihak gabungan TNI/Polri bersama relawan sejak makin meluasnya penyebaran Covid-19 di Sulawesi Barat.

Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Syamsul Samad berkesempatan mengunjungi pos bersama sejumlah rekan Legislator lainnya pada hari, Selasa, 14 April 2020.







Dalam kunjungannya, Legislator yang akrab disapa kak Ancu ini memberi apresiasi yang setinggi-tingginya kepada TNI/Polri beserta relawan karena terus bekerja maksimal bersatu melawan Covid-19.

“Bila di rumah sakit ada rekan-rekan medis, maka di Pos Perbatasan ini ada TNI/Polri dan Relawan yang patut kita apresiasi atas kinerja maksimal yang terus dilakukan,” ungkapnya.

Sementara itu, Syamsul Samad yang juga merupakan ketua Komisi 1 DPRD Sulbar menyerahkan sejumlah bantuan untuk penunjang kinerja para anggota TNI/Polri dan relawan yang berkerja berupa Masker.

“Dengan resiko terpapar virus lebih besar, maka para tenaga medis, TNI/Polri serta relawan harus senantiasa memakai alat pelindung diri, jadi kita bagikan juga masker,” tuturnya.

Terakhir Ketua Komisi I DPRD Provinsi Sulbar ini juga berpesan kepada seluruh masyarakat agar senantiasa bersabar dalam musibah Pandemik ini, semoga pemerintah beserta seluruh stakeholder terus mengambil langkah yang terbaik. (AQ/HW)

banner 728x250

banner 728x250

banner 728x250

Tinggalkan Balasan