ENEWSINDONESIA.COM, KALBAR — Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani menghadiri konsolidasi akbar kader Gerindra Kalimantan Barat, Selasa (5/12/2023).
Ahmad Muzani menyampaikan optimisme terhadap kemenangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.
Dalam sambutan tersebut, Muzani mengungkapkan kebanggaannya melihat semangat dan keyakinan kader Gerindra Kalbar.
“Saya datang ke sini sangat senang melihat wajah-wajah kader Gerindra, caleg Gerindra yang optimis, penuh harapan, penuh kesenangan dan kegembiraan. Karena 15 tahun kita menanti kemenangan untuk menjadikan Prabowo presiden, dan Insya Allah 14 Februari 2024 nanti kemenangan itu akan kita capai,” ucap Muzani.
Muzani juga menekankan komitmen Prabowo dalam menghilangkan kemiskinan, yang dipegang teguh sejak dulu tanpa bergeser sedikitpun. Ia menyatakan bahwa kekuasaan yang diperoleh Prabowo akan digunakan sepenuhnya untuk membela kepentingan rakyat, terutama untuk meningkatkan kesejahteraan kelompok masyarakat kecil.
Muzani selaku Wakil Ketua TKN juga menegaskan bahwa program Prabowo-Gibran fokus pada pemberian makan siang dan susu gratis, mengatasi kelangkaan pupuk, dana abadi pesantren, serta mewujudkan swasembada pangan, air, dan energi.
Selain itu, program-program pemerintah seperti BLT, PHK, dan dana desa akan ditingkatkan jangkauan dan nilai.
“Pak Prabowo juga akan melanjutkan dan memperluas program PKH untuk membantu rakyat miskin. Pak Prabowo akan melanjutkan dan meningkatkan cakupan serta nilainya BLT. Dana desa ditingkatkan, dan realisasi dana abadi pesantren dan pembagian susu dan makan siang gratis,” jelasMuzani.
Muzani juga berpesan kepada kader dan caleg di semua tingkatan untuk aktif mengkampanyekan Prabowo-Gibran, termasuk di daerah terpencil.
Ia menitipkan harapannya agar Prabowo-Gibran dapat menang di Kalimantan Barat, terutama di dapil-dapil paling jauh.
“Saya titip tolong Pak Prabowo dibantu di dapil-dapilmu. Saya tidak bisa menjangkau ke kabupaten yang paling jauh, Ketapang, Kapuas Hulu, dan lainnya yang jauh sampai 12 jam perjalanan. Saya tidak mungkin ke sana, tapi saya titip Pak Prabowo dimenangkan di dapil-dapil anda semua. Dengan begitu, anda telah membantu Prabowo-Gibran untuk menang satu putaran,” tutup Muzani.*