Ketua DPP Partai Nasdem Meyakini 100 Persen, Usungannya Menangkan Pilkada di Sulbar

ENEWSINDONESIA.COM — Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem Bidang  Legislatif, Dr. Atang Irwan meyakini usungan Partai NasDem di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, 9 Desember 2020 di empat kabupaten di Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) dapat di menangkan.

“Kita meyakini 100 persen, bahwa semua usungan Partai Nasdem di Sulbar dapat kita menangkan,” ungkap Dr. Atang Irawan melalui sambungan via telepon, Selasa (8/12/2020).

Lebih lanjut Ketua DPP Partai Nasdem Bidang Legislatif, menghimbau kepada seluruh masyarakat Sulbar agar tetap mengedepankan pendidikan politik yang baik dan benar, jangan kita mencederai Pilkada ini dengan tindakan-tindakan yang curang dengan money politik.

“Pesta demokrasi ini hanya lima tahun sekali, mari kita menjaganya. Proses pemilihan ini jangan kita kotori dengan politik uang. Untuk memilih pemimpin yang baik dan benar tentunya juga harus melakukan cara yang baik dan benar, bukan mencederai lawan atau pesaing kita,” ucap Atang Irawan.

Sementara itu, Wakil ketua DPRD Sulbar, Abdul Rahim (ARH) juga meyakini bahwa Partai Nasdem akan keluar menjadi pemenang pada Pilkada serentak besok, 9 Desember 2020.

“Melihat kondisi dan situasi di Sulbar dari empat kabupaten yang menyelenggaran Pilkada serentak, Partai Nasdem akan keluar menjadi pemenang,” ujar ARH politisi Partai Nasdem Sulbar.

Mari kita gunakan hak pilih kita dengan memilih pemimpin yang diusung oleh partai Nasdem, jangan ragu karena Nasdem mengusung pemimpin yang dapat membawa perubahan dan kesejahteraan masyarakat.

“Proses pemilihan Pilkada merupakan bagian dari pendidikan politik kepada masyarakat, karena itulah kita harus memberikan pendidikan politik yang benar kepada masyarakat Sulbar,” tutupnya. HW | ADV.



   

Tinggalkan Balasan