Bone  

Rangkuman Kegiatan Ziarah Makam Raja Sambut Hari Jadi Bone ke-695

Foto: Wakil Bupati Bone Andi Akmal Pasluddin saat ziarah makam raja menyambut HJB ke-695.

ENEWS BONE •• Puncak acara peringatan Hari Jadi Bone (HJB) rutin digelar 6 April setiap tahunnya. Dalam rangka HJB ke-695 Tahun 2025 ini, seperti tahun-tahun sebelumnya diawali dengan kegiatan Ziarah ke Makam Raja-Raja Bone.

Karena puasa Ramadan bertepatan bulan Maret, maka tahun ini Ziarah Makam Raja-Raja Bone pun digelar lebih awal yakni 16 Februari hingga 23 Februari.



banner 728x250

Pihak panitia HJB ke-695 dalam hal ini Dinas Kebudayaan Kabupaten Bone pun membagi dua tim peziarah dari kalangan pejabat Pemkab Bone untuk memudahkan menjangkau lokasi makam yang ada di dalam maupun luar daerah Kabupaten Bone.

Wakil Bupati Bone, A. Akmal Pasluddin begitu tiba di Sulsel pasca pelantikan pun langsung melanjutkan Ziarah Makam Raja-Raja Bone dan Mantan Bupati Bone di Makam Abdul Rahman Daeng Mangung yang merupakan Kepala afdeling / Kepala daerah Kabupaten Bone Tahun 1951, pada Sabtu, 22 Februari 2025 di Kecamatan Bantimurung Kabupaten Maros.

Esoknya, tetap didampingi istri tercinta, Wabup melanjutkan ziarah di wilayah Kota Watampone.

Mulai dari Situs Raja Bone I, Manurunge Ri Matajang, Makam Raja Bone XIII, Makam Raja Bone XVII dan We Bataritoja Arung Timurung.

Kemudian ziarah ke Makam Raja Bone XXIV Lamappasessu To Appatunru, Makam Raja Bone XXIX La Singkerukka, Makam Panglima Perang Latemmu Page Arung Labuaja di Kelurahan Bukaka.

Lanjut ke Makam Lapatau Matanna Tikka Matinroe di Nagauleng Desa Nagauleng Kecamatan Cenrana, juga Makam Raja Bone XXXIII La Pabenteng Petta Lawa, juga Makam Panglima Perang Kerajaan Bone, Abdul Hamid Baso Pagilingi Petta Ponggawae Desa Matuju Kecamatan Awangpone.

Sebelumnya, ziarah makam dilakukanPenjabat (Pj) Bupati Bone, Andi Winarno Eka Putra didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bone Andi Hikmawati Winarno yang tergabung dalam Tim I melaksanakan ziarah makam diawali di Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone di makam eks. Bupati Bone yakni Andi Muhammad Amir dan Andi Baso Amir.

Di Kabupaten Bulukumba, rombongan Tim II ini ziarahi makam Raja Bone IX La Pattawe Daeng Soreang, Minggu 16 Februari 2025.

Lawatan ziarah makam dilanjutkan ke Kabupaten Bantaeng di Makam Raja Bone XI La Tenri Ruwa Sultan Adam Matinroe Ri Bantaeng.

Pada hari yang sama, Tim ll dipimpin Pj. Sekretaris Daerah Bone Drs. A. Fajaruddin ziarahi Makan Raja Bone Ke-28 We Tenriawaru Pancaitana Datu Kajuara Di Lingkungan Majennang, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang.

Pada kesempatan tersebut, A. Fajaruddin menjelaskan bahwa peringatan HJB Ke-695 bukan hanya seremonial belaka melainkan untuk pelestarian budaya. “Peringatan HJB bukan hanya seremonial belaka, tetapi juga menjadi simbol betapa pentingnya kita menjaga serta melestarikan budaya dan sejarah,” katanya.

Kadis Pendidikan Kabupaten Bone ini pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya acara ini, serta sambutan yang luar biasa dari tuan rumah.

“Semoga ajang ini bisa merekatkan jalinan silaturahim antara bone dan Pinrang,” ujarnya.

Mewakili Pj. Bupati Pinrang, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Andi Matjtja Moenta menyambut dengan hangat kedatangan rombongan dari Pemerintah Kabupaten Bone di Bumi Lasinrang.

“Kedatangan rombongan Pemkab Bone ke Pinrang merupakan kunjungan persaudaraan, mengingat ikatan kekerabatan Bone-Pinrang telah terjalin sejak lama,” sambutnya.

Terbukti kata dia, jalinan antara Adatuang Suppa dengan Addatuang Sawitto.

“Dengan sinergi yang kuat, semoga Bone-Pinrang bisa saling mendukung untuk kemajuan dan kesejahtraan bersama,” harapnya.

Tim ll itu pun lanjut ziarahi makam Raja Bone Ke-14 Latenriaji To Senrima Matinroe Ri Siang di kompleks Makam Raja Siang, Kelurahan Boriappaka, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep.

Dalam sejarahnya Latenriaji To Senrima menggantikan saudaranya La Maddaremmeng Matinroe Ri Bukaka menjadi mangkau di Bone memerintah pada tahun 1640 hingga 1643 Masehi.

Hari kedua, Senin, 17 Februari 2025. Tim I yang dikomandoi (Pj) Bupati Bone Andi Winarno Eka Putra didampingi Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bone Andi Hikmawati Winarno melaksanakan ziarah makam di makam Arung Palakka di kompleks pemakaman yang terletak di Kampung Bontobiraeng, Kelurahan Katangka, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa di lanjutkan di Kompleks Pemakaman Raja Gowa XVi Sultan Hasanuddin.

Peziarah tersebut lanjut ke makam Raja Bone XXXII La Mappanyukki dan Eks. Bupati Bone yakni Makam Andi Pangerang Petta Rani, Makam Andi Syamsoel Alam, Makam H. P. B. Harahap, Makam H. A. Suaib, dan Makam Jenderal
M. Yusuf.

Rombongan peziarah juga sempat ke TMP Kalibata Jakarta, Rabu 19 Februari 2025, menziarahi Makam Raja Bone XXXI, Lapawawoi Karaeng Sigeri.
Dan rangkaian ziarah makam Peringatan Hari Jadi Bone ke – 695 Tahun 2025 pun ditutup Pj Sekda Bone Drs. Andi Fajaruddin, M.M., di Taman Makam Pahlawan Watampone, menziarahi Makam Kol. Pur. H A Suradi Bupati Bone 1960-1966, dan berakhir menziarahi
makam Datu Bengo di Dusun Nyappareng Desa Selli Kec Bengo, Minggu 23 Februari 2025.

Jurnalis: Rosdiana Sulja



   

Tinggalkan Balasan