Bone  

Nasib Nakes Suka Rela di Bone, Puluhan Tahun Mengabdi Tak Didata di Data Base BKN

Foto: Nakes Suka Rela di Bone menggelar aksi unjuk rasa di Dinkes Bone. (Dok. Enews)

ENEWS BONE •• Ratusan tenaga kesehatan (nakes) di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Bone, Senin (13/1/2025).

Kedatangan para nakes yang berstatus suka rela tersebut menuntut Pemerintah Daerah (Pemda) Bone untuk memperhatikan nasib mereka dengan didata di data base Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Tampak para nakes membawa beberapa spanduk bentuk protes mereka ke pihak pemerintah.

Salah satu sapnduk tersebut bertuliskan “Giliran Pandemi Kami Garda Terdepan, Giliran Pendataan Database BKN Kami Diabaikan”.

Koordinator aksi, Asti menyebut terdapat ribuan nakes di Kabupaten Bone tak terdata di data base.

“Kalau Pemda Bone setengah mati untuk mengangkat kami dengan memasukkan ke data base, kok, masih dibuka pendaftaran tenaga suka rela,” kata Asti dalam orasinya.

“Malah ada yang baru berapa bulan mendaftar, langsung terdata. Sedangkan kami sudah puluhan tahun mengabdi tidak terdata. Itu kan aneh, kami hanya meminta kepastian,” tegas Asti.

Sementara, Pelaksana Tugas (Plt) Finas Kesehatan Kabupaten Bone dr. Yusuf Tolo menjelaskan, bahwa tuntutan para nakes ini akan terus dikomunikasikan ke pihak-pihak terkait.

“Kami tak berwenang mengambil keputusan, tapi kami tidak berpangku tangan. Kami juga terus berkoordinasi ke pihak-pihak terkait agatlr masalah ini bisa terselesaikan,” tandasnya.

     

Tinggalkan Balasan