Usai Matchday Dua Euro 2024, Prancis Satu-satunya Tim Belum Cetak Gol

Foto: Skuad Timnas Prancis di Euro 2024. (Ist)

ENEWS SPORT •• Turnamen akbar Benua Biru Euro 2024 kini memasuki matchday ketiga penyisihan grup, beberapa negara telah memastikan lolos ke babak 16 besar.

Timnas Prancis yang bertabur pemain bintang dan striker sekelas Kylian Mbappe belum mampu mencetak gol untuk negaranya, dan Prancis merupakan satu-satunya negara yang belum mencetak gol usai matchday kedua.

Berdasarkan statistik yang dihimpun Enews Indonesia per 24 Juni 2024 pukul 14.54 WITA, kemenangan Prancis satu nol atas Austria merupakan gol bunuh diri yang dilakukan M. Wober pada menit ke 38 pada laga pembuka pengisian grup D tanggal 18 Juni lalu.

Sementara laga kedua Perancis harus puas dengan hasil imbang nol-nol saat menjamu Belanda pada Sabtu 22 Juni lalu.

Matchday ketiga atau laga penutup grup D Prancis berpeluang mencetak gol untuk pertama kalinya di Euro 2024 saat menjamu Polandia pada 26 Juni mendatang di Stadion Signal Iduna Park, Jerman.

Jurnalis: Ikbal Tehuayo



 
Editor: Abdul Muhaimin

Tinggalkan Balasan