BONE, ENEWSINDONESIA.COM – Anggota Komisi V DPR RI Dr. H. Muh Aras S. Pd., M.M menggelar peletakan batu pertama Program Padat Karya Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) di Kelurahan Watampone, Kecamatan Tanete Riattang, Kota Watampone, Kabupaten Bone, Sulawesi-selatan, Sabtu (3/7/2021).
Kegiatan program KOTAKU ini merupakan dana Aspirasi dari anggota DPR RI Dr. H. Muh Aras S. Pd., M.M kurang lebih senilai Rp.1 miliar.

Anggota DPR RI Komisi V dari Fraksi PPP tersebut mengatakan bahwa program ini mengatasi sedikit masalah dan wujud peran aktif kita untuk Kota Bone.
“Bahwa sudah 2 tahun terakhir ini saya menurunkan aspirasi penanganan kota (KOTAKU) yang insya Allah nantinya betul-betul yang dianggap kumuh ini sudah tidak ada lagi kumuhnya dan semua ini murni program APBN dan itu dilaksanakan swadaya oleh masyarakat dan direncanakan, dikerjakan dan dinikmati oleh masyarakat,” kata Muh Aras ketika di temui di salah satu Warung Kopi di Kota Watampone.
Dirinya berharap masyarakat bisa menikmati dan memelihara baik-baik pembangunan ini.
“Olehnya itu kami berharap ini (Pembangunan. Red) dipelihara oleh masyarakat. Ini program pertahun, tergantung kedepan kalau di Kota Bone masih butuh pembenahan Kota Kumuh, kami akan turunkan lagi dan responsif dari Pemerintah Daerah cukup baik sehingga kami tidak ragu-ragu menurunkan program ini di Kota Bone, ” pungkasnya.
Penulis: Abdul Muhaimin