Enewsindonesia.com, Makassar : Kepala SMAN 10 Makassar, Suhaefah melantik kepengurusan Smapoel Jurnalistik dan Fotografi (SJF) masa bakti 2019-2020, Senin 11 November 2019.
Pelantikan organisasi SMAN 10 Makassar ini, terlaksana di aula sekolah, Jalan Tamangapa V, nomor 12, Kota Makassar. Dihadiri Direktur Universitas Terbuka, Hasanuddin dan content creator, Ridjal Jamal.
Kepala SMAN 10 Makassar, Husaefah mengaku sangat bangga atas terbentuknya ekstrakurikuler tersebut. Organisasi yang diinisiasi siswanya itu merupakan terobosan baru bagi sekolah. Apalagi jadi wadah untuk memperkenalkan sekolah ke masyarakat luas. Ia berharap para siswa terus memacu diri guna meningkatkan kualitas individu dan organisasi.
“Di sinilah kalian dilatih untuk menjadi jurnalis dan fotografi yang profesional,” kata Husaefah.
Pembina SJF, Jupriadi berterima kasih kepada kepala sekolah telah mendukung ekstrakurikuler tersebut. Sokongan yang begitu besar dinilai sangat membantu dalam memaksimalkan SJF.
“Beliau adalah kepala sekolah yang berprestasi dan punya keinginan untuk merubah SMAN 10 makassar yang lebih baik ke depanya,” kata pria yang akrab disapa Daeng Joe itu.
Ia berharap, ke depan kepengurusan SJF yang baru dapat melaksanakan tugas dengan baik. Khususnya memaksimalkan publikasi terhadap seluruh kegiatan sekolah ke masyarakat.
“Sehingga semua pemberitaan dan informasi mengenai SMAN 10 makassar dapat langsung dilihat melalu pemberitaan SJF,” tandasnya.